2 DASAR ANALISA FOREX

Berkecimpung di dalam dunia Forex trading dapat memberikan Anda potensi yang besar, untuk meniti karir yang menguntungkan dan memuaskan. Dalam dunia Forex ini, kesempatan terbuka bagi semua orang terlepas dari apapun latar belakang kehidupannya. Untuk dapat terlibat di dalamnya, memiliki ijazah pada bidang tertentu, atau beberapa sertifikasi khusus sama sekali tidak diperlukan.




Meskipun begitu, Forex trading adalah hal yang tidak mudah. Walaupun mungkin gambaran kasar trading ini terlihat cukup sederhana, yaitu trader hanya memasukkan dan menempatkan open posisi pertama pada sebuah transaksi yang diinginkan, yang tentu saja, semua orang bisa melakukannya. Akan tetapi, yang tidak semua orang bisa lakukan adalah, bagaimana agar kita tidak hanya menjadi seorang trader saja, melainkan menjadi seorang trader yang menguntungkan

Trading yang benar adalah trading yang didasari oleh pengetahuan serta teknik yang memadai, yaitu mengerti kapan saat yang tepat untuk masuk dan kapan saat yang tepat untuk meninggalkan transaksi trading. Karena setiap trader, pihak manapun itu, akan memiliki tujuan yang sama, yaitu menghasilkan uang atau untung.

Dalam hal ini, ada dua jenis analisis yang dapat digunakan oleh para trader. Analisis-analisis ini dikenal dengan sebutan analisis teknikal dan analisis fundamental. Adalah umum, jika trader cenderung membagi dirinya menjadi trader "teknis" atau trader "fundamentalis". Hal ini dikarenakan, setiap kelompok trader cenderung mengabdikan diri pada satu jenis analisis saja.

Trader Forex teknis cenderung lebih fokus kepada analisis grafik, dan jumlah indikator pada plot dari pola osilasi dan harga. Sementara para fundamentalis mendasarkan perdagangan mereka pada angka dasar, dan indikator ekonomi negara. Padahal, jika kita kaji lebih dalam lagi, walaupun dua jenis analisis itu terlihat berbeda, keduanya cenderung saling melengkapi satu sama lain.

Dalam artikel ini, kami akan mencoba untuk menempatkan diri pada sisi "fundamentalis", dan fokus pada salah satu situasi, yang wajib diantisipasi oleh setiap trader, dimana mereka tidak boleh membiarkan situasi ini mempengaruhi usaha trading mereka. Situasi yang dimaksud adalah situasi yang dapat mendatangkan risiko terjadinya kekacauan keuangan. Dengan adanya kekuatan media (TV, internet, dan media cetak) saat ini, situasi tertentu dapat menjadi besar dan kadang-kadang dapat mendistorsi peristiwa yang terjadi, sehingga berdampak pada harga yang bergerak terlalu signifikan.

Terdapat pergerakan yang cepat dari suatu berita atau rangkaian peristiwa yang tidak menguntungkan akan meningkatkan ketakutan, kebingungan dan ketidakpastian dalam dunia trading. Contohnya, serangan teroris pada 11 September di New York, 11 Maret di Spanyol, juga bencana alam seperti, tsunami, gempa bumi, banjir, kekeringan, badai topan, ataupun perang, dapat menyebabkan gangguan besar dalam perjalanan trading.

Singkatnya, setiap trader Forex harus benar-benar yakin bahwa metode trading yang mereka gunakan dapat memberikan efek yang aman pada transaksi. Dan juga, dapat mencegah kerugian keuangan dari peristiwa yang tidak menguntungkan. Bersikaplah realistis, karena biar bagaimanapun juga, masih akan ada banyak peristiwa-peristiwa mengguncangkan lainnya, yang mungkin terjadi di masa depan.
2 DASAR ANALISA FOREX Rating: 4.5 Diposkan Oleh: blogging

Tidak ada komentar:

Posting Komentar